Apa Efek Olahraga Berlebihan

Olahraga memang wajib dilakukan jika Anda ingin mendapatkan tubuh yang sehat. Apalagi jika Anda ingin memiliki tubuh yang bagus seperti atlit, maka olahraga harus dilakukan dengan porsi yang banyak dan juga rutin. Namun apa jadinya jika Anda justru melakukan olahraga yang berlebihan yang bahkan melebihi batas kemampuan Anda? Beberapa ahli fitness mengatakan bahwa Efek Olahraga Berlebihan sendiri ada dua yaitu efek secara positif (efek baik) dan juga efek secara negatif (efek buruk). Kedua efek ini merupakan efek yang sangat berbeda dan cara mendapatkannya pun juga cukup berbeda. Berikut adalah penjelasannya.



Efek Olahraga Berlebihan Secara Positif
Ber olah raga secara normal memang akan menyehatkan apalagi jika Anda lakukan dengan rutin, namun bagaimana jika Anda melakukan olahraga tersebut dengan porsi yang berlebihan? Dari sisi positif olahraga secara berlebihan ini adalah olahraga yang Anda lakukan melebihi kapasitas normal saat Anda melakukannya sebelumnya. Sebagai contoh : Anda biasa melakukan lari pagi selama 15 menit dan Anda lakukan sekitar 3 kali dalam seminggu, tapi kemudian Anda berpikir untuk melakukannya setiap hari dengan durasi yang sama 15 menit. Nah jika Anda melakukan ini, maka anda sudah melakukan olahraga berlebihan secara positif.

Kemudian apakah efek dari olah raga berlebihan secara positif ini?
Pertama, Anda tentunya akan mendapatkan tubuh yang sehat dan bisa terhindar dari penyakit-penyakit yang mudah menyerang seperti batuk, flu ataupun demam.

Kedua, Anda akan membiasakan diri untuk tidak malas sehingga ini akan sangat berpengaruh dalam aktifitas kehidupan Anda termasuk dunia kerja.

Ketiga, secara tidak sadar Anda akan bisa mendapatkan bentuk tubuh yang bagus dan ideal karena anda berhasil membakar lemak dalam jumlah yang cukup banyak ditubuh Anda setiap harinya.

Efek Olah Raga Berlebihan secara negatif
Jika ada efek positif tentu saja ada efek negatifnya, hanya saja efek negatif olahraga secara berlebihan ini didapatkan karena olahraga dilakukan secara extrim dan tidak melihat kondisi dan kemampuan saat itu. Perbedaan efek positif dan efek negatif olahraga secara berlebihan ini sebenarnya cukup tipis yaitu terletak dari kedisiplinan, kesadaran dan kemampuan diri dalam melakukannya.

Biasanya efek negatif ini terjadi ketika seseorang berusaha mendapatkan bentuk tubuh yang bagus dalam waktu yang instant. Contohnya : Anda bisa melakukan olahraga lari pagi 15 menit dan Anda lakukan dalam 3 kali seminggu, namun karena Anda bernafsu untuk mendapatkan bentuk tubuh yang bagus, Anda berusaha menaikkan porsi menjadi 45 menit dan Anda lakukan setiap hari.

Hasilnya? Bukan tubuh yang bagus yang akan Anda dapatkan melainkan efek negatif bagi tubuh adalah yang akan Anda dapatkan, seperti : kelelahan yang teramat sangat, gangguan psikis dan bahkan juga berpeluang besar untuk mengalami cedera yang cukup serius sehingga Anda harus beristirahat cukup lama.

Sebenarnya Anda boleh saja menaikkan porsi latihan dalam olahraga, akan tetapi Anda harus melakukannya dengan pelan-pelan dan bertahap sehingga ini akan menyesuaikan kemampuan tubuh Anda dan menghindarkan Anda dari hal-hal yang tidak di inginkan.

No comments